Inilah 10 Motor Tercepat Di Dunia Tahun 2016 (Bagian II)

Salam HOT otomotif mania, terutama untuk para bikers sejati yang selalu haus informasi perkembangan dunia otomotif motor. Setelah kemarin blog ini menyajikan berita mengenai motor-motor yang menduduki posisi 5 teratas dari 10 motor tercepat di dunia tahun 2016, maka kali ini kami akan membahas kelanjutannya di bagian kedua. Penasaran-kan dengan motor-motor yang menduduki posisi ke-6 sampai 10, langsung saja kita menuju ke TKP gan hehe..

Para Insinyur Kawasaki menciptakan motorsport ini dengan desain mesin yang bertumpuk, poros engkol, poros input dan output mesin Ninja ZX-10R ini diposisikan dalam tata letak segitiga untuk mengurangi panjang mesin, sedangkan generator kecepatan tinggi ditempatkan di belakang bank silinder untuk mengurangi lebar mesin. Memiliki mesin dengan kapasitas sebesar 998cc berteknologi DOHC 4 silinder serta menggunakan pendingin cairan motor ini mampu mengeluarkan daya maksimal sebesar 160 hp pada putaran 11.650 rpm dan torsi maksimal sebesar 99,5 Nm pada 11.030 rpm. Akselerasinya terhitung sangat sangat cepat, motor ini hanya butuh waktu 2,9 detik saja untuk mencapai kecepatan dari 0-97 km/jam.  Dengan performa mesin tersebut Kawasaki Ninja ZX-10R mampu dikebut hingga 299 km/jam. 


Posisi ketujuh ini diduduki oleh sebuah motorsport asal pabrikan Italy yaitu MV Augusta F4 RR. Motor ini lahir pada tahun 1998 sebagai kebangkitan kembalinya pabrikan MV Agusta dalam kancah pabrikan motor sport dunia. F4 ini diciptakan oleh seorang desainer sepeda motor bernama Massimo Tamburini di Cagiva Research Center. Motor F4 RR seri terbaru ini hadir untuk memenuhi selera pengendara yang haus dalam memacu adrenalin dengan menggabungkan beberapa teknologi terbaru hasil karya para masterpiece otomotif Italia. Dengan mesin 4 stroke DOHC 16 valve berkapasitas 998 cm kubik mampu menggelontorkan tenaga maksimalnya sebesar 201 hp  pada putaran mesin 13.600 rpm  dan torsi maksimum yang dicapai yaitu sebesar 111 Nm pada 9.600 rpm.  Dengan tenaga sebesar itu MV Augusta F4 RR mampu diajak melesat hingga mencapai kecepatan maksimal 297,5 km/jam atau 184,9 Mph.


Aprilia RSV Mille adalah sepeda motor sport yang diproduksi oleh Aprilia dari tahun 1998 sampai 2003. Motor ini ditawarkan dalam tiga versi, RSV Mille, RSV Mille R, dan RSV Mille SP. RSV Mille 1000R merupakan motor yang teringan bobotnya dan merupakan salah satu model terkenal  yang masih digunakan dalam kompetisi balap. RSV Mille R ini adalah sepeda motor Italia yang menggunakan mesin Austria dengan kapasitas sebesar 997,6 cc 60 derajat V-twin yang dibangun oleh perusahaan Rotax asal Austria. Tenaga maksimal yang dihasilkannya yaitu sebesar 137,7 hp pada putaran 9.500 rpm dengan torsi maksimal sebesar 107 Nm pada 5.500 rpm. Menggunakan transmisi 6 kecepatan dengan menggunakan sistem kopling yang terdiri dari beberapa piringan di dalam bak oli mampu membuat akselerasi dari 60-140 km/jam hanya dalam 10,2 detik. Kecepatan maksimal yang dicapai RSV 1000 Mille adalah 278 km/jam (172,74 Mph).


EmoticonEmoticon